Efek Pandemi Terhadap Kesehatan Mental
- Vincent Oktavius
- Feb 26, 2021
- 2 min read
Selama pandemi Covid-19 ini apakah kamu masih bangun pagi seperti biasanya? apakah pola makan kamu masih teratur? apakah kamu menjadi susah mendapatkan motivasi? Gapapa, di era new normal sekarang ini hal-hal itu merupakan hal yang normal untuk dialami kok.
Justru semua riset-riset menunjukkan kalau pandemi ini mengubah semua pola hidup orang-orang di dunia. Nah, kalau pola hidup berubah berarti kebiasaan berubah dong, dari yang biasanya sering nongki bareng dengan teman jadi cuma telpon-telponan, dari yang tiap weekend kerjanya hangout jadi cuma nonton film dirumah.
Perubahan pola hidup yang terjadi secara cepat ini awalnya mengasikkan; karena hal ini belum pernah kita alami sebelumnya, tetapi lama-kelamaan apakah kamu mulai merasakannya? Kesehatan mental yang menurun, mudah capek, kurang berenergi dan lain-lain.

Bagi kamu yang merasakannya, tos dulu yuk kita ada di perahu yang sama. Jujur saja gua merasa sangat tidak nyaman dengan kehidupan baru ini, gua merasakan anxiety yang sangat tinggi pada setiap hal, berkonsentrasi pun menjadi sangat susah, mau memutar otak pun terasa sangat susah.
Dan juga, kesepian adalah salah satu dampak yang paling besar yang orang-orang alami pada pandemi ini, pernah ga sih waktu ngeliat teman-temanmu hangout dengan teman-temannya dan kita ga bisa ikut, karena orang tua kita tidak mengizinkan kita untuk sebebas itu. Kita jadi ngerasa left out from the crowd, bagi kamu-kamu yang ngerasa kesepian gapapa kamu ga sendirian kok, jutaan orang juga kesepian kayak kamu, termasuk gua:)
Banyak banget ya serangan mental yang harus kita hadapi, sesusah apapun itu jangan sampai kalah dari masalah ya teman-teman. Jangan sampai kamu terkena penyakit mental karena pandemi ini. Ingat aja, kamu ga sendiri, orang lain juga merasa seperti itu kok di era pandemi ini.
Gua ada tips nih untuk kalian agar kalian merasa lebih tenang, lebih nyaman dan akan membantu kesehatan mental kalian selama pandemi ini:
Berdoa
Berdoa kepada tuhannya masing-masing. Kamu bisa berdoa supaya pandemi ini cepat selesai, berdoa untuk semua orang bisa hidup bahagia,dll. Atau bisa juga nih, kamu curhat kepada tuhan, ceritakan masalahmu dan kondisi kamu saat ini. Berdoa juga semoga kamu bisa kuat menghadapi masalahnya, gua sendiri mempraktekkan itu dan you can feel better kok setelahnya. Jangan harap direspon sama tuhan aja, kek gitu namanya halu. Cukup keluarin uneg-uneg kamu saja:>

Bersyukur
Kamu harus tau dan sadar, kalau di era pandemi ini standar kita sudah berubah. Hapus semua standar-standar lama yang kamu kira kamu pantas mendapatkannya, lalu kamu pasti bisa sadar dan mensyukuri apa yang kamu masih punya sekarang. Sebagai contoh nih, teman-teman lama kamu yang biasanya selalu ada dekatmu sekarang sudah jarang ketemu, telponlah, ajak berbincang, tanya gimana kabarnya, kamu masih punya mereka kok. Atau kalau orang tuamu bekerja keluar rumah selama covid nih, telponlah mereka, tanyain kabarnya, semangati mereka. Bersyukur saja atas apa yang kamu punya untuk sekarang.

Comments